Pelatihan Agensia Hayati

Cawas (7/3) Pelatihan Agens Hayati Kelompok tani Mardi Tani Desa Burikan, kegiatan ini dilakukan 5 kali pertemuan yang dimulai pada pekan ini. Pertemuan direncanakan tiap pekan sekali tiap hari rabu di rumah Bp. Slamet Raharjo selaku ketua kelompok tani.

Peserta pelatihan sebanyak 25 orang dari unsur petani anggota kelompok tani. Dalam pertemuan perdana ini disampaikan kontrak pembelajaran selama kegiatan pelatihan, pengertian organisme pengganggu tanaman serta kesuburan tanah baik teori dan praktik.

Sebagai tim pemandu terdiri dari petugas POPT Kabupaten, UPTD III Pedan, dan Penyuluh Cawas. Bp. Sunarno, SP sebagai pemandu lapang menyampaikan bahwa bahan pembuatan agensia hayati banyak tersedia di sekitar kita. Kita bisa mengolahnya menjadi bahan yang bermanfaat dalam bidang pertanian untuk meningkatkan produksi. [IA]

0 komentar:

Posting Komentar